"SOSIS TELOR TANPA MESIN SOSTEL" ALA KELUARGA AINUN JARIYAH LF
Editor : Ainun Jariyah LF
Sostel merupakan jajanan kekinian yang sangat disukai banyak orang-orang. Mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Sostel pada umumnya di olah dengan mesin sostel modern. Mesin berbentuk persegi panjang yang dilengkapi beberapa lubang.
Harga 1 perangkat mesin sostel berkisar 1-5 jt rupiah. Ada juga yang murah tapi lubang isian lebih sedikit.
Akan Tetapi Buat Kalian Yang ingin membuat SOSTEL tanpa Repot Membeli mesin. Dibawah ini saya Berikan resep dan cara membuat sostel tanpa mesin.
Siapkan Bahan-Bahannya Seperti
6 Sosis Yang sudah Ditusuk dengan tusuk sate
3 Butir telur
Irisan daun bawang secukupnya
Wortel dipotong kecil secukupnya
penyedap rasa secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Plastic es lilin
Karet gelang
Mayonaise
Saus Sambal
Setelah Bahan-Bahannya Sudah Siap. Ikuti langkah dibawah ini :
1. Siapkan Mangkok, Masukkan Telur, daun bawang, wortel, Penyedap rasa dan merica bubuk. Lalu kocok sampai merata.
2. Masukkan bahan-bahan yang sudah tercampur rata kedalam botol.
3. Masukkan sosis kedalam plastik es dan isi dengan telor yg bercampur bumbu. Ikat dengan karet. Lakukan hal yang sama sampai sosis habis.
4. Masukkan sostel kedalam wadah yang sudah ada air mendidih.
5. Tunggu 10-15 menit dan Angkat sostel.
6. Buka plastik dan goreng sostel sampai kecoklatan dan tiriskan.
7. Sajikan sostel dengan mayonaise dan saus sambal. Sostel Tanpa Mesin Siap Di Sajikan.
Baca juga : resep dan cara membuat pisang caramel gurih
Gampang khan.....?
Demikian resep dan cara membuat sostel manual.
Bisa kalian coba dirumah ya. Jangan lupa berbagi dengan orang-orang terdekatnya.
Membuat sostel tanpa mesinpun jadi.
#SOSTELTANPAMESIN
Komentar
Posting Komentar